Jumat, 25 Desember 2009

Petasan

Pada jaman ini, petasan merupakan bagian dari kebudayaan masyarakat. Petasan juga digunakan dalam berbagai perayaan. Di Indonesia, petasan digunakan untuk menyambut orang yang baru pulang dari tanah suci setelah melakukan ibadah haji. Di negara China petasan dipercaya mempunyai kekuatan magis untuk mengusir roh jahat, percaya tidak percaya itu terserah anda. Di saat menjelang tahun baru, petasan menjadi laris manis banyak pedagang petasan di pinggir jalan menjajakan jualannya mulai dari kembang api, petasan yang menimbulkan ledakan sampai petasan yang terbang dan meledak di udara. Tetapi tetap saja petasan menjadi benda yang berbahaya dan bisa dikatakan sangat berbahaya karena dapat menimbulkan kegaduhan. Banyak negara yang membuat peraturan tentang penggunaan petasan demi keamanan bersama. Petasan sendiri dikategorikan kedalam Low Explosive karena hanya menghasilkan serpihan kertas yang terbakar. Namun, saat ini banyak oknum yang membuat petasan tanpa memperhatikan komposisi yang pas dan menjualnya ke masyarakat. Dari kasus diatas maka terdapat istilah petasan ilegal, petasan yang beredar tidak sesuai atau tidak memenuhi syarat petasan yang aman dijual ke orang banyak.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger